Memorandum of Understanding STAI Al-Amanah Al-Gontory dengan NU Online Banten
06 juni 2024. STAI Al-Amanah Al-Gontory melaksanakan Memorandum of Understanding dengan NU On-lain Banten, yang merupakan media publikasi online warta, artikel dalam website https://banten.nu.or.id/ . Pelaksanaan MOU ini dilakukan di kampus STAI Al-Amanah Al-Gontory. Dalam MOU tersebut fungsinya untuk menjalin kerjasama publikasi antara kedua pihak, tanpa ada tuntutan jika terdapat wan prestasi, semua dilakukan atas dasar win win solution, ujar ketua STAI Al-Amanah Al-Gotory yang memberikan kata sambutan pada acara penerimaan pimpinan redaksi dari NU Online Banten tersebut. MOU bagian penting dari ikatan dua lembaga untuk terus memberikan kontribusi ilmu dan pengalaman, tegasnya. Pelaksanaan MOU biasanya dilakukan oleh NU Online Banten dengan perusahaan atau lembaga-lembaga Profit, hanya sedikit kerjasama dilakukan dengan lembaga kampus, salah satunya adalah STAI Al-Amanah AL-Gontory, tegas Pimpinan redaksi NU Online yang kantornya berada di Ciputat ini.
Pelaksanakan MOU ditandatangani oleh Surip,S.Ag.,M.M dari pihak STAI Al-Amanah AL-Gontory dan M. Izul Muntho dari Pihak NU Online Banten, dalam acara tersebut Ketua STAI Al-Amanah Al-Gontory, di damping oleh Puket 2, M. Taufik, S.Pd, M.Pd dan Kaprodi MPI, Kurniawan, S.Pd, M.Pd, sedangkan pihak NU Online Banten didampingi oleh Singgih, M.Pd yang merupakan salah satu redaktur dari lembaga tersebut.
Adapun hasil dari acara raker Kopertais Wilayah I tersebut adalah pembentukan Asosiasi Perguruan Tinggi Islam swasta, membuat acara seminar internasional dalam waktu dekat yang akan dihadiri oleh PTKIS kopertais wilayah 1, dan cara mengembangkan PTKIS yang unggul.